Sekolah yang baik adalah sekolah yang memanusiakan manusia, artinya sekolah benar-benar memberikan layanan pendidikan anak sesuai potensi, kelebihan dan kekurangan yang anak miliki, yang memberikan rasa aman dan nyaman secara fisik maupun psikologis. Yang tak kalah penting untuk dicermati oleh orang tua adalah sejauh mana kesiapan anak untuk menempuh pendidikan yang lebih tinggi disekolah? Apakah anak sudah benar-benar siap masuk sekolah ataukah jangan-jangan mau sekolah karena didesak oleh orang tua yang terlalu bersemangat.
- Kapan anak siap Sekolah ?
Secara umum anak siap belajar diluar rumah (sekolah) pada usia 3 sampai 4 tahun, tergantung dari kondisi masing-masing anak. Sementara untuk duduk kelas satu SD idealnya setelah berumur 6 tahun.
Beragamnya usia anak yang siap belajar di sekolah perlu ditinjau juga dari beberapa aspek. Seperti peran orang tua dan keluarga dalam menstimulasi anak untuk siap sekolah, lalu peran lingkungan bermain anak yang ada disekitar rumah, serta kesiapan secara psikologis dari anak itu sendiri.
Orang tua memang harus jeli melihat perkembangan usia anak balita karena perbedaan usia yang hanya 1 bulan saja bisa menyebabkan perbedaan kematangan yang jauh. Selain itu dorongan dan motivasi orang tua dan lingkungan serta guru yang mengajar sangat berperan dalam menentukan kesiapan anak untuk sekolah. Ingat, yang menentukan anak siap masuk sekolah tidak hanya semata-mata karena mereka sudah pandai dalam calistung (baca-tulis-hitung) tetapi jauh diluar itu adalah kesiapan mereka untuk belajar menerima keberadaan orang lain, belajar untuk mematuhi aturan/tatat tertib sekolah, belajar menghadapi masalah yang muncul dengan teman atau guru, belajar untuk mandiri (jauh dari orang tua) saat mereka di kelas, belajar untuk percaya diri, belajar untuk berbagi perhatian dan lain sebagainya.
- Kemampuan berbahasa
Bahasa merupakan alat komunikasi kita dengan orang lain. Dengan berkembangnya kemampuan bahasa yang anak miliki menunjukkan satu kesiapan anak untuk mampu bersosialisasi dan berinteraksi dengan orang lain. Jika perkembangan bahasa anak mengalami hambatan maka anak akan mengalami hambatan pula di sekolah untuk berinteraksi dengan orang lain. Anak akan cepat frustasi karena kurang bisa mengungkapkan keinginan secara verbal.
Reaksi anak yang kurang mampu berbahasa dengan baik ketika mengungkapkan keinginannya ada yang tiba-tiba menangis, marah-marah bahkan main fisik (mencubit, memukul, dan menendang). Hal ini dilakukan anak karena ketidakmampuan dalam mengungkapkan secara verbal keinginan mereka pada orang lain.
- Kematangan Emosi
Emosi terbagi menjadi dua yaitu emosi psitif , misalnya rasa senang, gembira, bangga, percaya diri, berani dan lain sebagainya. Sedangkan rasa marah, sedih, kecewa dan takut termasuk emosi negatif.
Anak anak yang sudah siap belajar di bangku sekolah adalah anak-anak yang mampu mengatur emosinya dengan baik. Mereka mampu mengeksperesikan emosi baik emosi negative maupun positif dengan baik dan sesuai pada tempatnya atau proporsional.
- Perkembangan sosial
Aspek perkembangan sosial anak saat duduk di bangku sekolah sangat penting. Anak usia empat tahun secara umum sudah menunjukkan kemauan untuk bergaul dengan orang lain. Mereka terlihat senang berada dalam kelompok bermain dengan teman sebayanya. Apabila anak-anak usia ini mengalami masalah dengan temannya saat bergaul maka dengan memberikan pengertian tentang bagaimana bergaul yang baik maka mereka sudah bisa memahami dan mau melaksanakan nasehat dari orang tua selain itu anak sudah mau untuk berbagi dengan teman, mau kerjasama , saling menghargai. Proses ini akan terus berlangsung selama di TK. Untuk anak yang belum siap bersoialisasi maka mereka cenderung untuk bersikap egois atau mementingkan dirinya sendiri sehingga teman-temannya tidak suka.
- Perkembangan Intelektual
Sebelumnya mari kita samakan persepsi mengenai perkembangan intelektual anak. Perkembangan intelektual anak jangan disamakan dengan dengan kemampuan anak untuk menghapal materi, kemampuan anak dalam membaca, menulis, berhitung. Jauh dari itu bahwa perkembangan intelektual lebih kepada kemampuan anak dalam mencerna informasi yang diberikan, kemampuan daya tangkap anak dan kemampuan anak dalam memahami konsep sebab akibat. Kekeliruan yang sering kita lakukan sebagai orang tua adalah terlalu dini mengajarkan anak untuk membaca dan berhitung bukan pada bagaimana kita mengasah daya tangkap , daya nalar anak supaya anak lebih siap dalam menerima pelajaran akademik tersebut dan bertahan lama kemampuan yang anak miliki karena lebih matang dalam menerima pelajaran.
- Perkembangan Jasmani (Motorik)
Kesehatan fisik anak tidak kalah penting ketika anak duduk di bangku sekolah . kemampuan motorik anak baik motorik halus maupun kasar harus sudah terlatih sebelum anak masuk sekolah. Hal ini berpengaruh terhadap keaktifan anak ketika belajar dan bermain dengan temannya yang melibatkan kemampuan fisik mereka. Jika anak mampu bermain dengan teman-temannya maka mereka akan lebih percaya diri. Jika anak dalam kondisi sehat maka akan lebih siap dan lebih semangat dalam menerima pelajaran di sekolah.
Comments
Post a Comment
Jangan Lupa Tinggalkan Komentarnya Gan